Roti Black Coffee

Roti yang gurih disantap bersama kopi hangat akan menjadikan sarapan anda nikmat.

Brownies Cherry and Chocolate Milk Hangat

Sepotong Brownies coklat dan setangkai buah Cherry sangat nikmat bila ditemani susu coklat hangat.

Martabak Selai Strawberry

Sarapan martabak yang dilapisi selai strawberry adalah menu selingan yang variatif untuk dicoba karena bergizi dan enak.

Roti Isi Kripik Kentang Daun Bawang

Roti dibelah dan diselipkan kripik kentang yang renyah adalah menu sarapan yang unik dan nikmat untuk dicoba.

Teh Hijau Hangat

Teh hijau sangat baik bagi kesehatan tubuh, bila ditambah dengan ketela rebus atau goreng akan lebih niknat tentunya.

Kamis, 05 Desember 2013

Sambal Terasi Mantap


Sambal Terasi
Siapa yang tidak suka sambal terasi?????
Hampir semua orang Indonesia suka dengan sambal apalagi sambal terasi khas nusantara karena cita rasa pedas tersebut dihasilkan dari cabe rawit maupun cabe merah. Jenis sambal yang ada sekarang ini sangat banyak sekali mulai dari sambal biasa, sambal tomat hingga sambal terasi. Yang akan kita coba kali ini adalah membuat sambal terasi yang mantap. Ibarat makan tanpa sambal sama seperti sayur tanpa garam menurut kebanyakan warga di kota besar maupun pedesaan. Sambal juga bisa membuat selera atau nafsu makan meningkat drastis. Benarkan????

Udah pada tau belom bahwa terasi yang paling enak di Indonesia adalah terasi dari Juana, kebetulan suami saya dari Juana, jadi klo kita pas mudik pasti bawa oleh-oleh terasi buatan Juana yang asli terbuat dari udang yang akan membuat rasa sambalnya mejadi matappppp :)

Yuk kita memulai membuatnya.....

Bahan membuat sambal terasi
  • 10 buah cabai merah ukuran besar ( sesuai selera )
  • 10 buah cabai rawit merah ( sesuai selera )
  • 5 siung bawang merah
  • 1 sdm terasi matang
  • 1-2 sdt garam
  • Gula jawa secukupnya
  • 1 buah tomat ukuran besar
  • 3 lembar daun salam
  • 1 batang serai, geprek
  • 3 iris lengkuas, geprek
  • 5 sdm minyak goreng
Cara membuat sambal terasi
  1. Haluskan cabai merah, cabai rawit, bawang merah dan terasi. Ulek atau blender bahan-bahan tersebut hingga rata dan halus.
  2. Panaskan minyak goreng, masukkan tomat yang sudah di iris tipis biarkan agak matang, kemudian masukan bumbu halus, garam, gula jawa dan bahan lainnya. Aduk hingga rata.
  3. Tumis semua bahan dengan api sedang hingga tercampur dan benar-benar matang.
  4. Setelah matang sambal yang sudah jadi dapat langsung disajikan ke dalam mangkuk untuk sambal.
Itulah  beberapa langkah mudah mengenai cara membuat sambal terasi yang nikmat dan menggugah selera makan Anda. Usahakan untuk menyesuaikan tingkat kepedasan sambal tersebut dengan kekuatan Anda. Jangan sampai Anda membuat sambal yang terlalu pedas karena bisa menghilangkan nafsu makan Anda karena terlalu pedas dan dapat membuat anda sakit perut loh. Tingkat kepedasan tersebut bisa Anda tentukan dari jumlah cabe yang Anda gunakan. Semoga bisa membantu Anda dalam menyajikan sambal nikmat untuk keluarga Anda.

Minggu, 17 November 2013

Ayam Goreng Bumbu Kuning

 

Masakan dengan menampilkan warna kuning kunyit ini cukup menggairahkan untuk disantap. Siapapun pasti suka dengan ayam goreng ini. Mau tau cara membuatnya??? berikut step-stepnya ya dan ikuti :)

Bahan yang dibutuhkan :

    1 kg ayam (Kampung), dipotong-potong dan cuci bersih
    2 lembar daun salam
    350 ml air
    Secukupnya Minyak Goreng

Bumbu yang dihaluskan :

8 butir bawang merah
4 butir bawang putih
5 butir kemiri
3 cm kunyit
1 cm jahe
2 sendok teh ketumbar bubuk
1 sendok teh asam Jawa
1 sendok makan gula Jawa
2 sendok teh garam
1 batang serai

Cara membuat Ayam Goreng Bumbu Kuning
  1. Pertama ambil panci lalu taruh ayam, beri bumbu yang sudah dihaluskan, daun salam, lalu tuangi air dan aduk aduk sampai rata.
  2. Kemudian masak sampai ayam matang dan terlihat airnya menyusut, kemudian Angkat, tiriskan.
  3. Terakhir goreng dalam minyak panas sampai kuning kecokelatan (matang) dan kering.selesai

Cukup mudah dan sederhana saja ya masakan ini, paling lama 40 menit sudah selesai dan siap untuk disajikan kepada anggota keluarga, rasanya gurih dan garing, tidak berbau anyir karena ada kunyit,jahe dan serai yang menetralisir. silahkan anda coba dirumah pasti anda bisa mempraktekan Resep Ayam Goreng Bumbu Kuning sederhana ini.
 
Info Masakan ini:
Lama Membuat: 40 menit dan Menghasilkan: Untuk 6 orang ,
Kandungan Kalori : 250Kalori
Resep ini mendapatkan : 5 Bintang , oleh 115 Resensi

Anda butuh obat herbal yang aman dan enak??? kunjungi http://www.dijualgamatgoldg.blogspot.com

Rabu, 06 November 2013

Sup Ayam Lobak



Yah…. Lobak ini mungkin tak terlalu banyak digunakan dalam masakan. Beberapa masakan populer yang menggunakan lobak sebagai hidangan antara lain soto bandung, tumis lobak, atau dijadikan acar sebagai pendamping masakan di Manado.Sesuai dengan yang aku baca dari resepku enak.

Ternyata lobak juga bermanfaat untuk meredakan demam flu dan juga menjadi solusi alternatif saat Anda mengalami gejala sulit tidur loooohhhhh.
Yakin Mau masak Sup Lobak??? Ayuuuukkkkkk kita mulai

Bahan Resep Untuk Membuat
1 buah paha ayam fillet, dipotong kotak
2.000 ml air
175 gram lobak, dibersihkan, dibelah 2, diiris tipis
1/2 buah tahu cina, dipotong kotak 1x1cm
2 buah jamur kuping, direndam, dipotong-potong
3 siung bawang putih, digoreng, dimemarkan
1/4 buah bawang bombay, diiris
3 cm jahe, dimemarkan
1 batang seledri, diikat
1 1/2 sendok makan garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh gula pasir
1 sendok teh pala bubuk
1 batang daun bawang, dipotong 1 cm

Cara Membuat:
  1. Rebus ayam dan air sampai mendidih. Masukkan bawang putih, bawang bombay, jahe, dan seledri. Rebus sampai harum.
  2. Masukkan lobak. Masak sampai setengah matang.
  3. Tambahkan tahu, jamur kuping, garam, merica bubuk, gula pasir dan pala bubuk. Aduk sampai matang.
  4. Menjelang diangkat, masukkan daun bawang. Sajikan hangat.
Untuk 6 porsi

Selasa, 15 Oktober 2013

Sate Padang Asli



Resep Sate Padang Asli ini merupakan sebuah resep Yang menjadi banyak sekali Permintaan untuk mengupdate Resep Sate Padang Asli ini yang Sudah barang tentu nantinya Akan langsung di Peraktekan.

Mari yang sudah Penasaran Resep Sate Padang Asli ini,langsung saja kita lihat Bahan dan Cara pembuatan sate Padang ini.

 Bahan Sate Padang Asli  :
  • 1.000 g lidah sapi (saya pakai daging sapi)
  • air untuk merebus
  • 1 sdt garam
  • 4-5 sdm minyak goreng
  • 2 lembar daun kunyit, robek-robek, ikat simpul
  • 3 batang serai, memarkan
  • 10 lembar daun jeruk
  • 3 cm lengkuas, memarkan
  • 1 sdm bumbu kari bubuk
  • 1 potong asam kandis
  • 50 g tepung beras
  • 2 sdm tepung kanji
  • 300 ml air
  • bawang goreng untuk taburan
  • tusuk sate
Bumbu Halus :
  • 12 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 1 sdm cabai halus/giling (saya pakai 2-3 sdm, biar pedes)
  • 4 cm kunyit
  • 4 cm jahe
  • 11/2 sdt merica
  • 2 sdt garam
Cara Membuat Sate Padang :
  1. Rebus lidah dalam air mendidih, selama 5 menit, angkat. Kupas kulit lidah, kerk hingga kulit terkelupas bersih. Cuci kemudian rebus dalam air, bubuhkan garam ( 60 menit). Setelah lidah empuk, tiriskan, pisahkan kaldunya sebanyak 600 ml. Potong-potong lidah ukuran 1×1×2 cm, sisihkan.
  2. Panaskan minyak goreng dalam wajan. Tumis bumbu halus, masukkan daun kunyit, serai, daun jeruk, lengkuas, dan bumbu kari, aduk hingga baunya harum, angkat. masukkan 2/3 bagian tumisan ke dalam kaldu. jerang kembali di atas api, masukkan asam kandis.
  3. Larutkan tepung beras dan tepung kanji dalam air hingga tercampur. Setelah kaldu mendidih, perlahan masukkan larutan tepung sambil diaduk terus hingga adonan licin. Masak hingga mendidih dan meletup-letup serta bau tepungnya hilang, angkat.
  4. Campur potongan lidah bersama sisa bumbu tumis, aduk sebentar di atas api hingga rata, angkat. Tusukkan potongan lidah pada tusuk satai, masing-masing 3-4 potong.
  5. Panggang satai di atas bara api hingga baunya harum 3 menit, balik-balikkan, angkat. Taruh satai, taburi bawang goreng.
  6. Makan selagi panas dengen ketupat.
Nah Demikian Resep Sate Padang Asli yang Dapat Kami Berikan Untuk anda, Dan Hampir saja Terlupa, Resep ini untuk 24 Tusuk Sate, Jadi nantinya anda bisa mengira-ngira sendiri seberapa banyak yang ingin anda buat, Nah Bagai mana menurut anda artikel Resep Sate Padang Asli ini.? Jika anda Merasa artikel ini bermanfaat maka jangan Pernah Sungkan dan Ragu untuk membagikan artikel ini kepada teman-teman anda melalui media sosial Seperti Facebook dan Twitter yang saat ini sedang Booming sehingga nantinya artikel ini menjadi Bermanfaat untuk sesama, Akhir kata dari saya Selamat Mencoba Resep Cara Membuat Sate Padang Asli ini dan Semoga anda Beruntung ^__^

Senin, 30 September 2013

Resep Ikan Kembung Bumbu Tauco



Sudah pernah makan ikan kembung??? enak ya rasanya.....??
bagaimana bila sekali-kali diberi bumbu tauco??? mungkin ada yang mau coba??
Enakkkkk koq..... Ikuti resep kali ini ya....

Bahan-bahan :

- 2 ekor Ikan kembung yang sudah dibersihkan
- 2 buah Bombay potong kasar
- Air asam jawa secukupnya
- 5 sdm Tauco
- 1 buah Kunyit sedang
- Garam secukupnya
- Gula secukupnya


Bumbu Irisan :
- 1 siung Bawang putih
- 4 siung Bawang merah
- 4 cm Jahe
- 4 buah Tomat hijau
- 10 buah Cabai hijau (5 diris buang bijinya)
- 5 buah Cabai rawit iris kasar

Cara Memasak :
1. Lumuri ikan dengan air garam dan kunyit, lalu goreng hingga matang dan kering.
2. Tumis irisan bawang merah, irisan cabai, tumis hingga layu.
3. Masukkan irisan bawang putih, jahe dan tomat hijau lalu masukkan 5 sdm tauco. Aduk rata kemudian beri air asam jawa.
4. Masukkan ikan lalu beri garam dan gula secukupnya biarkan bumbu meresap pada ikan.
5. Masukkan bombay dan cabai hijau.
6. Angkat dan sajikan.

Mudah sekali bukan untuk memasaknya??? Selamat mencoba ......

Selasa, 24 September 2013

Bola-bola Udang Goreng

 

Bosan makan udang digoreng, dibakar dan dibumbui saus tiram atau asam manis???

Kini saatnya anda mencoba membuat bola-bola dari udang sebagai bahan dasarnya. Ikuti Caranya dan resepnya ya........

Bahan resep Bola-bola Udang :
- 500 gram udang kecil, kupas
- 50 gram tepung kanji
- 2 sendok makan tepung terigu
- 1 butir telur ayam
- 2 siung bawang putih
- ½ sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh garam
- 2 sendok makan daun bawang iris kasar
- minyak goreng

Cara memasak Bola-bola Udang :
1. Masukkan udang, tepung kanji, tepung terigu dan bahan lainnya dalam foodprocessor. Jika tak ada foodprocessor, cincang udang dengan pisau lalu aduk dengan bahan lainnya hingga rata.
2. Proses hingga lembut.
3. Masukkan daun bawang, putar sebentar.
4. Bentuk adonan menjadi bola-bola sebesar bakso.
5. Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga cokelat kekuningan dan matang.
6. Angkat, tiriskan.

Sajikan hangat dengan sambal botolan dan mayones botolan.
Sajian untuk 16 porsi.



Ohya mau tau tentang pengetahuan  udang ???

Jenis Udang

Udang Jerbung
Jenis udang ini paling banyak tersedia di pasar tradisional. Warnanya putih bersemburat abu-abu gelap. Udang jerbung sebaiknya jangan dipanggang sebab susah dikupas.

Udang Putih
Dagingnya tetap putih meski sudah dimasak. Udang jenis ini mirip udang jerbung tapi lebih bersih. Si Putih ini biasanya dibuat sebagai campuran selada.

Udang Windu
Jangan tertipu penampilan luar udang windu yang berwarna hitam dan berkulit keras karena rasanya lezat. Jika direbus, warna hitam perlahan pudar dan berubah menjadi lebih terang.

Udang Galah
Warnanya kebiruan dan bercapit panjang serta berkepala besar. Harganya terbilang mahal dibandingkan jenis udang lain. Akan tetapi, kelezatannya tak tertandingi.



Cara Mengupas

Untuk udang cincang, pegang kepala udang, lalu patahkan kepalanya, dan lepaskan kulit dari badannya hingga bersih. Lain lagi jika Anda ingin menyisakan ekor udang. Setelah kepala udang dilepaskan, kupas kulit udang, tinggalkan satu senti kulit udang dari bagian ekornya.

Selasa, 10 September 2013

Sambal Goreng Printil


Siapa yang tak kenal dengan menu Sambal Goreng Daging Printil yang pedas dan enak.??? Disetiap acara pasti ada menu yang satu ini. Anda ingin membuatnya sendiri??? ikuti resep berikut ya.... Untuk Porsi 2 Orang.

Bahan-Bahan :

  1.     Daging Giling 100 gram
  2.     Kentang 1 buah
  3.     Lengkuas 1 cm
  4.     Daun Salam 2 lembar
  5.     Jeruk Purut 1 buah
  6.     Cabe Merah 5 buah
  7.     Cabe Keriting 2 buah
  8.     Gula Merah 1 sendok teh
  9.     Garam secukupnya
  10.     Minyak Goreng secukupnya
  11.     Bawang Merah 6 biji
  12.     Bawang Putih 6 biji
  13.     Terasi 1 cm
  14.     Tomat 1 buah
  15.     Santan 100 ml
  16.     Gula Pasir secukupnya

Cara Membuat :

  • Daging giling ditaburi garam secukupnya, ditambah perasan jeruk purut kemudian dibentuk bulat-bulat kecil,
    Kentang dipotong kotak-kotak kecil,
    Cabe Merah 2 buah, dibuang bijinya, dibagi 2, diiris tipis2.
    Bumbu yang dihaluskan: cabe merah 3 buah, cabe keriting 2 buah, terasi, bawang merah, bawang putih, tomat.
  • Panaskan minyak goreng, Kentang digoreng, setengah matang, kemudian tiriskan.
    Masukkan bumbu yang udah dihaluskan, daun salam, lengkuas yang udah digeprek, cabe merah yang dipotong tipis, tumis sampai harum.
    Masukkan daging giling sampai agak berubah warna, masukkan kentang, aduk.
    Tuangkan santan, gula merah, garam, aduk sampai santan meresap, cicipi, bisa ditambahkan sedikit gula pasir untuk memantapkan rasanya.
  •  Sambal goreng printil daging giling siap dihidangkan grin

Senin, 09 September 2013

GURAME GORENG SAMBAL PECAK KHAS BETAWI

 


Makanan khas yang satu ini biasa dijual di warung makanan Betawi. Selain memakai ikan gurami, ikan dapat diganti dengan jenis ikan lain seperti ikan mas, nila dll karena sama enaknya koq. Berikut adalah cara memasaknya :


Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
1 ekor ikan gurami, dikerat-kerat
minyak untuk menggoreng

Bumbu Halus:
3 siung bawang putih
1 sendok teh ketumbar bubuk
2 sendok teh garam

Sambal Pecak:
8 buah cabai merah besar, dibakar
2 buah cabai merah keriting, dibakar
5 butir bawang merah
2 siung bawang putih
2 cm kencur
5 buah kemiri, disangrai
1 sendok teh terasi, dibakar
2 sendok teh gula merah sisir
1/2 sendok makan garam
75 ml santan kental

Cara membuat:

  1.    Lumuri ikan dengan bumbu halus. Diamkan 30 menit.
  2.     Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang dan kering. tiriskan.
  3.     Sambal pecak, haluskan cabai merah besar, cabai merah keriting, bawang merah, bawang putih, kencur, kemiri, terasi, gula merah, dan garam.
  4.     Panaskan santan. Masukkan cabai yang dihaluskan. Masak di atas api kecil sampai sedikit berminyak.
  5.     Sajikan gurami goreng bersama sambal pecak.
Selamat Mencoba ya...
Makan ikan itu sangat baik dan sehat.

Ingin Cemilan yang Sehat Bergizi dan Enak?? Klik Disini

Minggu, 01 September 2013

Ikan Patin Kuah Pedas Asam Manis



Siapa yg tidal kenal ikan patin?? bentuknya seperti ikan lele tapi rasanya lebih enak ikan patin.
Berikut akan disajikan cara membuat hidangan Ikan Patin Kuah Pedas asam manis yaitu :

Bahan-bahannya :
Ikan Patin 1 ekor, Cuci Bersih, potong menjadi 3 bagian
Ketimun 2 buah
Nanas, Kupas, bersihkan, potong sesuai selera1 buah
Tomat 1 buah, Potong menjadi 4 bagian
Air 1 liter, Untuk Merebus
Bawang Putih 6 siung, Haluskan
Bawang Merah 6 siung, Haluskan
Cabai (Cabe)10 buah , saya pakai cabe Merah, haluskan
Asam Jawa secukupnya
Daun Salam 5 lembar
Lengkuas 2 cm , Memarkan
Serai 3 cm, Potong sesuai selera
Kemiri 4 butir , Haluskan
Kunyit3 cm , Memarkan
Jahe2 cm , Memarkan
Terasi, Boleh tdk menggunakannya secukupnya
Garam 3 sendok makan
Gula Pasir secukupnya
Jeruk Nipis, Untuk Rendam Ikan agar tidak amis

Cara Membuatnya:
1. Cuci bersih ikan patin, potong-potong dan rendam dengan air jeruk nipis dan garam. Rendam selama 15 menit.
2. Tumis bahan bumbu yang dihaluskan. Rebus air sampai mendidih, kemudian masukan bumbu yang sudah di tumis.
3. Kemudian masukan asam jawa, daun salam, lengkuas, serai ,kunyit jahe. Aduk Hingga Merata
4. Terakhir masukan Ikan Patin, nanas, ketimun dan tomat beri garam dan gula sesuai selera hingga terasa asam manis, dan pedas. Masak hingga matang. Sajikan selagi hangat lebih nikmat.

Sajian ini hanya untuk 6 Porsi/ Orang

Anda Ingin mendapat income dari sedekah?? klik link ini

Kamis, 29 Agustus 2013

Sambal Tomat





Sering kali sambal digunakan sebagai pembangkit selera makan. Sehingga bila tidak ada sambal dalam menu makan anda rasanya kurang Komplit. Sambal tomat biasanya sambal untuk menemani makan ayam bakar, ayam goreng, ikan bakar atau ikan goreng bahkan pecel lele atau pecel ayam belum pas bila tidak memakai sambal tomat.

Berikut adalah Resep dan Cara Membuat Sambal Tomat yang mantap:

 Bahan yang dibutuhkan:
2 buah cabai merah besar
3 buah cabai rawit merah
4 butir bawang merah
2 siung bawang putih
2 buah tomat, cincang halus
1 sdt garam
1 sdt gula pasir
25 ml air
minyak untuk menumis

Cara membuat Sambal tomat:
1. Haluskan cabai merah besar, cabai rawit merah, bawang merah, dan bawang putih.
2. Panaskan minyak, tumis bahan yang telah dihaluskan hingga harum.
3. Tuang air, masukkan tomat.
4. Tambahkan garam dan gula pasir. Masak hingga mengental.
5. Angkat, sajikan.

Cukup mudah bukan? anda dapat membuatnya sendiri sesuai selera.
Selamat Mencoba ya......

Nasi Gandul Khas Pati Jawa Tengah




Nasi gandul adalah makanan khas dari daerah Pati Jawa Tengah. Nasi gandul merupakan suatu panganan berbahan pokok nasi yang hampir mirip dengan nasi pindang, akan tetapi cara penyajian nasi gandul ini menggunakan daun pisang sebagai alasnya. Masakan ini biasanya menggunakan jeroan sapi, hati dan rempelo sapi, lidah sapi, atau juga daging sapi sebagai bahan utamanya. Nasi gandul sendiri memiliki jumlah kolesterol yang tinggi dikarenakan kandungan lemak yang cukup tinggi yang terdapat dari bahan-bahan seperti jeroan atau usus sapi yang digunakan.
Sebagai gantinya dalam resep kali ini akan digunakan daging sapi sebagai pengganti jeroan sapi.

Adapun cara membuat nasi gandul antara lain :
 
 Bahan-bahan yang dibutuhkan : 
1. 500 gram daging sapi.
2. 1 ½ liter santan cair atau encer.
3. 1 batang serai (geprak dan memarkan).
4. 2 lembar daun salam.
5. 1 ruas lengkuas kira-kira 2 cm.
6. Minyak goreng digunakan untuk menumis.

Bumbu yang dihaluskan : 
1. 4 siung bawang merah.
2. 4 siung bawang putih.
3. 3 buah cabai merah keriting.
4. 3 butir kemiri sangrai.
5. ½ sdm ketumbar sangrai.
6. 1 sdt merica halus.
7. 1 sdt jintan.
8. 1 ruas kencur kira-kira 1 cm.
9. 1 ruas jahe kira-kira 1 cm.
10. 1 sdt terasi bakar.
11. garam halus secukupnya.
12. ½ sdm gula merah kemudian sisir halus.

Cara membuat :
  • Pertama, bersihkan daging sapi kemudian potong-potong daging berbentuk dadu kecil. Lalu tiriskan.
  • Selanjutnya, panaskan minyak goreng kemudian tumis bumbu yang dihaluskan bersama dengan serai, daun salam dan lengkuas. Tumis bahan-bahan tersebut hingga harum.
  • Setelah itu, rebus santan yang telah disiapkan bersama dengan potongan daging sapi dan bumbu yang telah ditumis tadi. Rebus hingga mendidih dan daging terasa empuk.
  • Cara penyajiannya, siapkan selembar daun pisang yang telah dibersihkan lalu taruh diatas mangkuk atau piring saji, kemudian tambahkan nasi dan tuangkan pula rebusan daging sapi tadi bersama kuahnya.
Tidak perlu takut dengan kolesterol tinggi karena sekarang ada herbal penetral kolesterol yaitu Jelly Gamat Gold G. Untuk Info kandungan lebih lanjut silahkan klik disini  atau kunjungi website ini http://dijualgamatgoldg.blogspot.com

atau hubungi 0816-1880660

Jumat, 26 Juli 2013

Gulai Ikan Kakap Padang



Resep Masakan Gulai Ikan Kakap Padang ternyata tidak sulit,untuk membuatnya hanya membutuhkan sedikit bumbu, lalu menu pun siap untuk diracik menjadi hidangan yang sangat Lezat.

Berikut adalah cara Membuat Gulai ikan kakap ala masakan Padang :


Bahan-bahan yg diperlukan :

  • 1 ekor ikan kakap yang sudah dibersihkan
  • 300 cc santan
  • 1 tangkai serai, tumbuk
  • 1 ruas laos, Tumbuk
  • 2 lbr daun jeruk

Bumbu yg di haluskan :
  • 6 siung bawang merah
  • 4 biji kemiri
  • 1 ruas kunyit
  • 1 ruas jahe.
Cara membuatnya :
  1. Tumis bumbu halus bersama serai, lengkuas, dan daun jeruk. Setelah harum tambahkan santan. 
  2. Tunggu sampai mendidih kemudian masukkan ikan biarkan hingga kuah agak mengental. 
  3. Angkat dan sajikan.
Mudah bukan??? Selamat Mencoba ya....


Bandeng bumbu Kuning



Makan bandeng goreng mulu?? bosan juga ya atau di presto?? Bosan juga
Cobain masak bandeng bumbu kuning aja.... berikut resepnya :

Bahan dasar:
1 ekor Ikan bandeng sedang potong menjadi 4 bagian
1 buah jeruk nipis peras airnya lalu lumuri bandeng dengan air ini
3 sdm minyak untuk menumis
400 ml air

Bumbu yang dihalukskan :
8 Siung bawang Merah
5 Siung Bawang Putih
4 cm kunyit
4 Buah kemiri
1 sdt garam

Bumbu lainnya :

2 lbr daun salam
4 lbr daun jeruk'
3 cm lengkuas digeprek agar memar
3 cm jahe digeprek agar memar
1 batang sereh
1 sdt gula
1/2 kaldu instan jika mau

Cara Membuatnya :

1. Lumuri bandeng dengan air jeruk nipis dan garam diamkan 15menit
2. Cuci bandeng kembali hingga bersih
3. Tumis bumbu yang telah dihaluskan sampai harum
4. Tambahkan daun salam, daun jerukm lengkuas, jahe, sereh tumis hingga harum
5. Masukkan air dan aduk hingga mendidih
6. Masukan bandeng, garam dan kaldu instan lalu masak hingga matang
7. Siap disajikan

Selamat Mencoba


Herbal Alami untuk Hepatitis
Herbal Alami untuk Darah Tinggi
Herbal Alami untuk Berbagai Penyakit dan Terbukti Sembuh

Selasa, 16 Juli 2013

Rendang Pedas Padang

 
Resep Cara Membuat Daging Rendang Padang - resep rendang adalah salah satu makanan khas indonesia yang tentunya sangat disukai oleh seluruh orang, bahkan sampai di luar negeri pun ada penjual yang menjual makanan khas warung padang indonesia ini, seperti di negara australia.  
 
Resep Cara Membuat Daging Rendang Padang, merupakan resep daging rendang padang yang tentunya mudah untuk dibuat sendiri dirumah. resep daging rendang ini menggunakan beberapa bahan rempah-rempah yang tentunya menambah kelezatan dan kenikmatan rasa lauk daging rendang ini. Karena cara membuat daging rendang padang ini sangat mudah, yuk kita langsung coba buat saja daging rendang padang ini dirumah. Berikut adalah Bahan-bahannya dan Cara memasaknya:
 
 Bahan Daging Rendang :
1 kg Daging tanpa lemak, potong dan cuci bersih lalu tiriskan
3 butir kelapa tua parut, buat menjadi santan kental
Bahan Bumbu Daging Rendang Padang, (dihaluskan) :
20 btr Bawang merah
10 siung Bawang putih
2 ruas jari Jahe
1 ons Cabe merah giling
1 sdt merica
Bahan Bumbu Rendang lainnya :
Lengkuas, dimemarkan
3 btg Sereh, geprek bagian putihnya
3 buah Bunga pekak
5 lbr Daun jeruk
3 lbr Daun salam
2 lbr Daun kunyit, sobek-sobek
Bumbu Pelengkap Daging Rendang Padang :
1 sdm Kelapa serundeng giling (kelapa parut di sangrai sampai berwarna coklat, kemudian di giling halus hingga keluar minyaknya)
1 sdm Hati sapi rebus, di giling halus
1 sdm Air asam
Garam, secukupnya
Gula pasir, secukupnya
Cara Membuat Daging Rendang Padang :
1. Ungkep daging dengan bumbu halus, biarkan air daging keluar dan tunggu hingga air ungkepan kering.
2. Tuang santan, kemudian masukkan semua bumbu kecuali bumbu pelengkap, dan aduk hingga rata.
3. Aduk-aduk santan hingga santan mendidih dan jangan sampai santan pecah.
4. Kecilkan api, masak sampai daging rendang dan bumbu mengeluarkan minyak.
5. Masukkan bumbu pelengkap daging rendang padang, aduk rata.
6. Masak terus sambil sesekali diaduk-aduk agar tidak lengket. Masak sampai bumbu rendang agak mengering atau berdedak dan berwarna coklat.
7. Sajikan dengan nasi hangat. Mantap
Tips Membuat Daging Rendang Padang :
1. Pada saat memasak menggunakan santan agar santan tidak pecah, cara yang sebaiknya dilakukan adalah Gunakan gerakan menimba saat mengaduk-aduk santan ketika proses memasak. Hal ini bertujuan untuk mencegah agar santan tidak pecah saat dimasak.
2. Kalau ingin daging cepat empuk, saat setelah daging dicuci dan dipotong-potong, sebaiknya dipukul-pukul dulu atau digeprak agar daging menjadi agak pipih, baru kemudian dimasak dan diungkep dengan bumbu.
Selamat Mencoba ya..........

Jumat, 05 Juli 2013

Telor Balado Pedas


Resep membuat Telur Balado Pedas bisa asem juga sesuai selera anda. Kalau ingin tahu cara memasak makanan ini silahkan buka web ini. Telur Balado ini dimasak dengan cara sangat sederhana dan cepat sehingga siapapun bisa mempraktekannnya.
Berikut adalah resep membuat telur balado:

Bahan bahan yang diperlukan:

    6 butir telor yang bagus
    8 buah cabe merah (tambah jika pengen pedas lagi)
    4 siung bawang putih
    1 buah tomat merah yang matang, iris kecil
    1/2 sendok teh gula pasir (boleh gula merah)
    garam secukupnya
    4 butir bawang merah, iris tipis
    minyak goreng Secukupnya

Cara membuat sambal telur balado

    - Goreng telor menggunakan cetakan apam/apem hingga matang, angkat, sisihkan.
    - Cabe merah ditumbuk kasar dengan bawang putih, sisihkan.
    - Tumis bawang merah sampai harum, masukkan cabe dan bawang putih ( yang telah ditumbuk) dan tomat, aduk rata sampai tomat hancur.
    - Masukkan gula dan garam, aduk rata.
    - Masukkan telor, aduk dan masak sampai bumbu meresap.
    - Angkat dan siap disajikan.

Masakan ini cukup enak, setelah dirasakan yummy juga pas semuanya, dari rasa pedas, asinnya serta tekstur dari bumbu cukup lembut meresap kedalam telur, silahkan coba ya Resep sambal telur balado pedas ini dan semoga anda menjadi cheff yang oke.....

Keterangan :
Waktu Memasak: 45 menit dan Menghasilkan: 6 buah ,
Mengandung : 66Kalori

INFO PENTING :
Bagi anda yang memiliki kolesterol tinggi tentu saja tidak dapat memakan bagian kuning telurnya karena akan memicu kolesterol menjadi naik. Tapi kini tidak perlu resah ada "Jelly Gamat" yang bisa menurunkan kolesterol anda dan menjaganya agar stabil. Untuk Pemesanan Hubungi 0816-1880660 atau klik web ini : http://www.jellygamatgoldg.herbalmurni.com





Rabu, 26 Juni 2013

Sup Bandeng


Bahan dasar : 
  • Ikan bandeng basah potong menjadi 4 bagian

Bumbu : 
  • Bawang merah 4 buah
  • Bawang putih 2 buah
  • Cabai merah 2 buah
  • Jahe 5 X 3 cm
  • Kunyit 5 X 1 Cm
  • Jeruk nipis 1 buah
  • Daun bawang & seledri
  • Garam secukupnya

Peralatan :
  • Panci kecil
  • Pengaduk
  • Garpu

Cara membuat :
  • Bersihkan ikan bandeng --sisik, isi perut dan insangnya, lalu potong menjadi beberapa bagian, seekor menjadi 3 bagian sepertinya paling oke.
  • Bersihkan dan iris bumbu-bumbu yang telah disediakan sebelumnya, lalu rebus di dalam panci dengan air bervolume kira-kira 800 ml hingga mendidih.
  • Masukkan potongan ikan bandeng ke dalam rebusan air bumbu tersebut, lalu tambahkan garam secukupnya.
  • Aduk sesekali & tunggu hingga daging ikan bandeng empuk
  • Hidangkan sup ikan di dalam sebuah mangkuk lalu beri perasan jeruk nipis
  • Sup ikan bandeng siap disajikan
Saran 
  • Nimati sup ikan bandeng selagi panas dengan suasana malam hari & ada rintik-rintik hujan :D
  • Tepat bagi yang mempunyai masalah dengan makanan berminyak dan/atau pedas

KALEDO




 

Kaledo adalah masakan khas Palu, Sulawesi Tengah

Bahan-bahan :

- Daging dan tulang kaki sapi - 1 Kg

- Asam jawa mentah - 5 ruas panjang

- Cabe rawit hijau - 15 butir

- Garam secukupnya.

- Jeruk nipis.

Cara Pembuatan :

* Cuci daging dan tulang kaki sapi hingga bersih
* Jerang air dalam panci hingga mendidih
* Masukkan daging dan tulang sapi, masak hingga empuk
* Buang air rebusan daging dan tiriskan, kemudian jerang air di panci lainnya, masukkan kembali daging yang telah dimasak, ini diperlukan untuk mengurangi lemak pada air rebusan

* Setelah air mendidih, masukkan garam caberawit hijau, penyedap rasa, dan asam jawa ke dalam rebusan daging dan tulang

* Tutup dan rebus kembali hingga daging dan tulang kaki sapi matang
* Sajikan dalam keadaan hangat, beri taburan bawang goreng sebagai penguat aroma.
* Tambahkan jeruk sesuai selera.

Sop Konro (makassar)

Siapa yang tak kenal masakan Makasar Sop Konro???


Bahan2:
1 kg iga sapi, potong-potong
2 ltr air
2 cm kayu manis
3 butir cengkeh
3 cm lengkuas, dimemarkan
2 lembar daun salam
2000 ml air
3 sdm minyak goreng untuk menumis
½ sdm garam
5 butir bawang merah, iris tipis
2 sdm air asam jawa


Bumbu Halus :
5 butir bawang merah
3 siung bawang putih
1 sdt merica bulat
½ sdt pala
2-3 buah lkuwek, ambil dagingnya
50 gr kacang merah direbus matang
1¼ sdm garam

Cara membuat:
1. Rebus iga, kayumanis, cengkeh, daun salam, lengkuas, garam dan air asam jawa.
2. Tumis bumbu halus dan bawang merah iris hingga harum.
3. Tuang tumisan bumbu ke dalam rebusan iga dan masak sampai bumbu meresap dan iga matang.
4. Sajikan panas dengan sambal dan air jeruk nipis.


Gulai Nangka Muda


rsz_dsc_8404

BAHAN-BAHANNYA :
500 gram nangka muda
4 keping daging ikan kurau masin, rendam 
2 batang serai, dititik
2 helai daun kunyit, disiat
1 liter santan cair
300 ml pati santan
1 keping asam gelugor
Garam dan gula secukup rasa
Air jika perlu


BAHAN YANG DIHALUSKAN :
3 biji cili merah
10 biji cili padi (optional)
1/2 inci belacan
1 inci isi cekur
1/2 inci kunyit hidup
1 biji bawang besar
3 biji bawang merah
3 ulas bawang putih

CARA MEMBUATNYA :
  1. Nangka dibuang empulur, potong kiub saiz sederhana, celur hingga 1/2 empuk, toskan dan masuk ke dalam periuk. Tambah serai titik, bahan kisar halus dan santan cair, kacau rata dan masak hingga mendidih.
  2. Masukkan asam gelugor dan isi ikan masih, tuang santan pekat, kacau perlahan. Tambah daun kunyit. Masukkan garam secukup rasa dan sedikit gula. Masak sekejap hingga nangka lembut. Rasa dan jika ok boleh matikan api. 
CATATAN  Bila memberi ikan asin, garam perlu jaga, jangan memberi garam banyak, walaupun ikan sudah kita rendam, bila dimasak, ia masih mengeluarkan rasa asin, jadi berhati2  dengan garam..itu saja selamat mencoba!!...

LEMAK PUTIH NANGKA MUDA..


rsz_lemak_putih_nangka_muda



Sayur Lemak nangka muda ???? sudah pasti enak rasanya....hhmmmm.... mau mencoba?? Simak Caranya ya......

BAHAN-BAHANNYA
1 kg nangka muda yang telah siap disiang
2 helai daun kunyit, disiat
1 camca teh lada hitam biji, tumbuk hancur
1 genggam ikan bilis, yang telah dibersihkan, rendam
1 kiub pati ikan bilis (optional)
1 biji bawang besar, hiris
4 ulas bawang putih, diketuk
1200 ml santan cair
400 ml pati santan
Air jika perlu
Garam dan gula secukup rasa

CARA MEMBUATNYA
  1. Celur nangka hingga 1/2 empuk, tos dan masukkan kembali nangka ke dalam periuk. Tambah serai titik, bawang besar, bawang putih dan santan cair, jika tak cukup, tambah sedikit air. Kacau rata dan masak hingga mendidih.
  2. Tambah kiub ikan bilis, lada hitam dan pati santan. Kacau dan biar mendidih dengan api sederhana, kacau selalu. Perasakan dengan garam secukupnya dan sedikit gula. Masukkan daun kunyit. Masak sekejap dan rasa, jika ok boleh matikan api. Hidangkan bersama nasi, sambal belacan dan ikan goreng/ikan masin.

Sup Ikan Kakap







Bahan-bahan :

- 1 ekor ikan kakap, bersihkan -
- 6 iris jahe -
- 300 gram lobak , potong-potong -
- 100 gram sayur asin -
- 100 gram sawi putih -
- 3 batang seledri -
- 3 sdm susu bubuk -
- 3 sdm minyak wijen -
- 1 sdt garam -
- 1 sdt penyedap rasa jika suka -
- 1 sdt lada bubuk -
- 1.000 cc air -

Cara membuat :
1. Didihkan air, masukkan lobak, jahe, sayur asin, sawi putih, susu bubuk, minyak wijen, garam, penyedap rasa, lada.
2. Terakhir masukkan ikan dan seledri. Masak sampai matang. Angakt.
3. Hidangkan.

Untuk 5 porsi


Ikan sangat baik untuk pertumbuhan otak anak anda. Mau info kesehatan lainnya?? klik disini....